15 Jul

New Domain!

Kemarin aku beli domain ini dan resmilah sejak 14 juli 2005 bahwa budiyono.net ini milikku, coba di whois deh hehehe.. Awalnya aku pikir domain namaku ini, yang mana adalah nama pasaran alias nama standar di indonesia (masih ingat pelajaran SD dulu? ini budi-ini ibu budi – ini wati kakak budi dll..) bakalan susah nyarinya, tapi ternyata di dunia maya, nama ini belum laku lho, masih kosong alias bisa dipesan. Bahkan domain dot com nya pun juga masih free.
Kenapa dot net? Karena kalau dot com kesannya komersil katanya. Ketika aku beli domain dot com buat elektro pun ada yang protes, kenapa nggak net atau org? Memang sih kebanyakan domain dot com itu dah..em..gimana ya standar, komersil dan..ehm.. “tercemar” (semua situs xxx kan kebanyakan dot com semua). Tapi apa iya begitu? Menurutku itu sih cuma anggapan bersama saja para crusaders IT, para pejuang dunia maya. Malah kalau menurutku nama dot com lebih nyantol dan lebih mengena di kepala orang-orang awam.

Kenapa pindah? Sebenarnya si di tempat yang dulu masih enjoy juga (budiyono.elektro-kita.com) tapi yang namanya situs pribadi kayaknya kok nggak bebas ngomongnya gitu ya kalau masih berada di subdomain. Ntar kalau aku posting hal yang agak “aneh”, domain atasnya yang dituduh. “Web site siapa sih ini kurang ajar banget? ..oh milinya elektro tho..”. Waduh ! Btw, kalau ditung-itung lagi ini berarti blog-ku yang keempat nih ya, busyet dah, bukannya rajin nge-blog malahan rajin pindah-pindah. Tapi yang pindahan kali ini sih cuma eksport import database doang. beres.

Tapi seperti kebanyakan situ pribadi yang lain, halaman utamanya malah belum dibikin.. nggak papa lah, blog-nya aja dulu jalan. ja ne..!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *